Kelebihan dan Kekurangan Toyota Innova Zenix, Mobil Innova Bermesin Hybrid
Sayangnya, untuk generasi saat ini, Toyota Innova hanya menghadirkan mesin bensin dan hybrid, tidak ada mesin diesel. Harganya pun juga lebih mahal dibandingkan generasi sebelumnya. Namun, dibalik harganya yang mahal tersebut, kini Innova Zenix menghadirkan fitur baru yang belum ada di generasi sebelumnya, seperti panoramic sunroof dan TSS yang membuat kemanan mobil meningkat.
Lantas apa saja kelebihan dan kekurangan Toyota Innova Zenix yang patut dipertimbangkan sebelum membelinya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Kelebihan Toyota Innova Zenix
1. Ada Fitur Panoramic Sunroof
Fitur ini merupakan fitur baru yang belum pernah ada sebelumnya di mobil Kijang Innova. Dengan adanya fitur ini, maka Innova Zenix dapat bersaing dengan mobil berfitur panoramic sunroof lain seperti Honda CRV, Wuling Cortez dan KIA Carens.
Dengan fitur ini, penumpang dapat melihat keindahan alam sekitar dengan lebih leluasa dan juga bisa melihat langit di kabin mobil. Fitur ini cocok untuk Anda yang suka bepergian melewati hutan atau pegunungan.
Sayangnya panoramic sunroof hanya tersedia pada Innova Zenix Hybrid tipe V dan Q.
2. Tipe Hybrid nya Irit BBM
Toyota Innova Zenix mesin hybridnya berkode M20A-FXS berkapasitas 1.987 cc berteknologi Dual VVT-i yang mampu melecutkan tenaga sebesar 152 PS pada 6000 rpm dengan torsi maksimal 187 Nm pada 4.400-5.200 rpm, sedangkan untuk motor elektriknya mampu melecutkan tenaga sebesar 113 PS dengan torsi maksimal 206 Nm.
Untuk tipe bensin, mesinnya berkode M20A-FKS dengan kapasitas 1.987 cc, memiliki tenaga maksimal 174 PS pada 6.600 rpm dan torsi puncak 205 mm pada 4.500-4.900 rpm. Tipe hybridnya mampu menempuh jarak 21 km/liter. lebih irit dibandingkan Toyota Innova Reborn Diesel yang hanya mampu menempuh 14 km/liternya.
Ini berkat teknologi motor elektrik pada versi hybridnya yang ikut membantu mendorong mobil. Sehingga konsumsi bensin saat mobil melaju lebih irit.
3. Interior Mewah
Toyota Innova Zenix dibuat pada platform Toyota New Global Architecture (TNGA). Platform ini juga digunakan untuk membuat Toyota Voxy, sehingga desain interiornya tidak berbeda jauh dengan Toyota Voxy yang terkenal mewah dan memukau.
Jika generasi sebelumnya menggunakan sasis ladder frame, kini Toyota Innova Zenix menggunakan sasis monokok, sehingga bobotnya lebih ringan dan lebih nyaman. Selain itu, mobil ini dilengkapi dengan T-Intouch yang dapat menghubungkan mobil dengan smartphone secara lengkap.
4. Desain Semi SUV
Dengan mengangkat tema MPV Crossover, mobil ini memiliki desain yang lebih panjang dan lebih gagah dari sebelumnya. Zenix merupakan kepanjangan dari Zenith dan X (Crossover). Zenith bisa diartikan puncak dari sebuah pencapaian sedangkan X merupakan crossover atau gabungan dari SUV dan MPV.
Menurut berbagai sumber, mobil Crossover merupakan gabungan dari mobil MPV dan SUV, oleh karena itu, Toyota Innova Zenix ini selain memiliki elemen MPV juga memiliki elemen SUV yang tangguh.
5. Fitur Keselamatan Lengkap
Innova Zenix dilengkapi dengan fitur TSS 3.0 (Toyota Safety Sense 3.0) yang lengkap. Fitur ini terdiri atas Pre-Colission System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC) with Curve Speed Reduction, Lane Tracing Assist (LTA), hingga Automatic High Beam (AHB). Jika dibandingkan dengan TSS 2.0, TSS 3.0 lebih canggih.
Perbedaannya terletak pada jarak deteksi depan mobil yang lebih luas, baik itu dari arah kanan, kiri, atas maupun bawah. Ini diimplementasikan pada radarnya. Kini Innova Zenix dapat mendeteksi pejalan kaki, sepeda motor dari arah yang berlawanan dan mobil lain.
6. Memiliki Banyak Mode Tenaga
Toyota Innova Zenix dapat melaju dalam beberapa mode tenaga, yaitu :
1. Mode Drive/Eco/Normal: Mobil melaju menggunakan bensin maupun listrik secara bergantian, sehingga konsumsi BBM menjadi lebih irit.
2. Mode Power (Mode Mengisi Daya): Mobil melaju menggunakan tenaga dari bensin, dan pada saat itu juga bensin mengisi listrik baterai dengan menggerakkan turbin dan mengubahnya menjadi listrik yang kemudian disimpan di baterai. Baterainya terletak di bawah jok baris depan. Selain menggunakan mode ini, baterai listrik juga dapat diisi saat melakukan pengereman.
3. Mode Sport : Mobil melaju menggunakan tenaga bensin dan listrik secara bersamaan, sehingga menghasilkan tenaga yang besar. Pada saat itu, bensin menggerakkan roda dan turbin secara bersamaan sehingga baterai dapat terisi listrik dan pada saat itu juga motor listrik langsung menggerakkan roda.
4. Mode EV (Listrik) : Mobil melaju hanya menggunakan tenaga listrik, dengan kecepatan yang terbatas dan jarak tempuh sekitar 50 km an. Mode ini sangat berguna saat kehabisan bensin.
Untuk pemakaian normalnya, mobil ini menggunakan tenaga listrik saat kecepatannya rendah, lalu berubah menggunakan tenaga bensin saat kecepatannya tinggi, sehingga konsumsi bbm nya lebih efisien.
Kekurangan Toyota Innova Zenix
1. Menggunakan Penggerak FWD
Meskipun cc nya besar dan terlihat gahar, namun nyatanya Innova Zenix tidak menggunakan penggerak roda belakang (RWD). Sistem penggerak yang digunakan adalah penggerak roda depan (FWD), dimana sistem penggerak ini kurang bagus digunakan untuk melewati jalan menanjak.
Memang FWD memiliki kelebihan yaitu membuat kabin lebih luas sehingga penumpang lebih nyaman, namun di satu sisi, kemampuannya melibas jalanan yang beliku-liku dan naik turun di pegunungan pun berkurang.
2. Harganya Mahal
Dibandingkan dengan Innova generasi sebelumnya yaitu Innova Reborn. Innova Zenix cenderung lebih mahal dan harganya bahkan menyaingi mobil SUV kelas middle seperti Toyota Fortuner atau Mitsubishi Pajero. Harga mobil Toyota Innova Zenix berkisar dari Rp 419 juta sampai Rp 611 juta.
Sedangkan untuk Toyota Innova Reborn harganya berkisar dari Rp 339 juta sampai Rp 414 juta. Selisih harganya cukup banyak, sehingga mobil ini bukan lagi menjadi mobil keluarga yang ramah di kantong, namun lebih cenderung ke mobil keluarga yang mewah dan bergengsi.
3. Tidak Menyediakan Transmisi Manual
Dengan semakin berkembangnya teknologi otomotif, maka semakin maju pula sistem transmisi yang digunakan. Sedikit demi sedikit sistem manual digantikan dengan sistem otomatis yang memudahkan penggunanya. Ini juga terjadi pada Toyota Kijang Innova Zenix, kini semua tipe Innova Zenix hanya tersedia dalam transmisi CVT yang terkenal halus perpindahan giginya.
Di satu sisi, ini merupakan keputusan yang bagus yang memudahkan para penggunanya lebih mudah dalam mengemudikan mobil, terutama untuk para pemula dan juga sangat membantu bagi Anda yang tinggal di perkotaan karena sering macet. Akan tetapi kesan seru dan asyik saat menggunakan transmisi manual apalagi untuk mobil dengan body sebesar ini seketika hilang digantikan oleh transmisi CVT.
Kelebihan dan Kekurangan Toyota Innova Zenix, Mobil Innova Bermesin Hybrid
Reviewed by Salahuddin Udin
on
November 29, 2022
Rating:
Tidak ada komentar